Welcome to Mother's Cook!
This blog provide practical, easier, attractive, and of course very delicious recipes. For everyone who likes traditional food or beginner cook or lazy to cook but would like to eat tasty food by your own hand, you can take and try recipes from this blog.
Have your fun day!

Senin, Agustus 18, 2008

Ayam Bumbu Tomat

Hari ini nyoba resep dari Seri Makanan Anak Selera Oriental--lauk ayam, karangan Mary Winata (terbitan Gramedia). Di resepnya, bagian yang dimasak cuma pahanya, tapi yang saya masak semua bagian kecuali cakarnya. Resep ini mirip dengan ayam tomat buatan ibukku tapi ada sedikit perbedaan menggunakan kecap asin dan cabe bubuk, serta metodenya. Masaknya mudah. Di bawah ini merupakan hasil yang saya kerjakan.

Bahan :
1 ekor ayam
500 gr tomat matang
3 sdm minyak goreng untuk menumis

Bumbu :
3 siung bawang putih, dihaluskan
1 sdt merica bubuk
2 sdm gula pasir
7 sdm kecap asin
1 butir bawang bombay
Garam secukupnya

  1. Potong-potong ayam sesuai selera, taruh di mangkok.
  2. Lumuri ayam dengan bawang putih, 1/2 sdt merica, 1 sdm gula pasir, 4 sdm kecap asin, garam. Diamkan 30 menit, sambil mengerjakan yang lain.
  3. Rebus tomat, buang kulitnya, hancurkan.
  4. Iris kecil-kecil bawang bombay.
  5. Goreng ayam sampai matang.
  6. Tumis bawang bombay, lalu masukkan 1/2 sdt merica, 3 sdm kecap asin, 1 sdm gula pasir, dan tomat sampai matang.
  7. Masukkan ayam, kecilkan api, diamkan sampai bumbu meresap.
  8. Mmmm.....nak...
NB :
Di resep aslinya menggunakan kaldu ayam untuk tambahan kuahnya, bubuk cabe untuk sedikit rasa pedas, dan irisan piterseli sebagai taburan.

Tidak ada komentar: